Wakil Walikota Bekasi, Dr. Tri Adhianto Didampingi Istri lakukan Senam Bersama Warga RW 03 dan 04 Jatimakmur

Spread the love

Pelitakota.id | Kota Bekasi – Wakil Walikota Bekasi Bapak Dr. Tri Adhianto yang didampingi Istri Wiwiek Hargono lakukan senam bersama warga RW 03 dan 04 Jatimakmur, Pondok Gede, Sabtu (16/10).

Dengan penuh Antusias warga masya-rakat menyambut kehadiran orang nomor dua di Kota Bekasi tersebut, Wakil Walikota Bekasi disambut dengan pertunjukan aksi karate dari Atlet berprestasi Dojo Bumi Makmur.

Kesenangan warga ditambah karena moment kegiatan senam bersama dihadi-ri Wakil Walikota Bekasi secara langsung, warga masyarakat menyampaikan kepada Wakil Walikota Bekasi, senam bersama merupakan hal yang paling dirindukan pecinta senam sejak semua aktivitas dibatasi akibat pandemi wabah Covid-19.

Usai melakukan senam bersama, Bapak Dr. Tri Adhianto diberi kesempatan untuk memberikan sambutan dihadapan para peserta senam Warga RW 04 dan 03, dan Atlet Dojo Bumi Makmur, dalam sambu-tannya Tri menyampaikan perkembangan Covid-19 kian melandai, akan tetapi Protokol Kesehatan harus tetap dijaga.

“Covid-19 diKota Bekasi kian melandai, akan tetapi prokes harus tetap dijaga, vaksinasi belum sampai 100%, maka dari itu kita masih harus sama-sama berjuang menekan penyebaran wabah Covid,” ujar Tri Adhianto.

Tri juga menyampaikan apresiasi kepada atlet-atlet berprestasi cabang olah raga karate, yang telah menorehkan medali emas, perak dan perunggu di ajang tingkat Nasional, Tri berharap bibit-bibit unggul akan terus bermunculan mengharumkan nama Kota Bekasi.

“Kita bisa berbangga hati karena Provinsi Jawa Barat menjadi juara umum di Pon XX Papua, lebih berbangga lagi Kota Bekasi telah menyumbang 11 Medali Emas di ajang tersebut, saya berharap bibit-bibit unggul dapat terus bermun-culan, sehingga dimasa yang mendatang Kota Bekasi dapat dikenal sebagai Kota Patriot Kotanya para atlet tangguh dilahirkan,” pungkas Tri Adhianto. Wanharts.

Tinggalkan Balasan