Sumenep, Pelitakota.id Kodim 0827/Sumenep menggelar perlombaan dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 tahun 2024, Ahad (25/08/2024)
Perlombaan berlangsung di lapangan upacara Makodim 0827/Sumenep. Turut hadir Danrem 084/Bhaskara Jaya Kolonel Inf Danny Alkadrie ikut menyemarakkan perlombaan 17 Agustus bersama dengan Prajurit, PNS, Persit dan Keluarga Besar Kodim 0827/Sumenep.
Kategori lomba prajurit dan persit di antaranya joget jeruk, estafet tepung, estafet lempar air, kerupuk kerek dan suap pisang antara ibu dengan anak.
Selain itu, untuk kategori anak meliputi lomba makan kerupuk, balap kelereng dan memecahkan air balon.
Sebelum perlombaan, kegiatan diawali senam bersama Danrem 084/BJ dan keluarga besar Kodim 0827/Sumenep.
Kegiatan berlangsung meriah. Para peserta antusias dan semangat serta canda tawa mengikuti perlombaan.
Dandim 0827/Sumenep Letkol Inf Yoyok Wahyudi menyampaikan pesan dan motivasi pada peringatan Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79.
“Kita sebagai warga negara Indonesia wajib memperingati ini dengan penuh gembira dan semangat,” ucapnya.
Pihaknya juga berharap dengan adanya perlombaan dapat membangkitkan kembali jiwa nasionalisme dan rasa kecintaan kita kepada bangsa dan negara Indonesia, sebagaimana mengenang jerih payah para pahlawan yang telah menjadikan Indonesia merdeka.
“Mari kita implementasikan bukan hanya dalam perlombaan saja, tetapi juga dalam semangat mengisi kemerdekaan ini dengan berbuat yang terbaik untuk bangsa Indonesia,” pungkas Yoyok Wahyudi.
(Han)